Selamat malam rekan-rekan mahasiswa sistem informasi, malam ini saya akan membagikan materi kuliah sistem informasi yaitu materi kuliah tentang COBIT. Artikel pertama tentang COBIT ini akan saya jelaskan mengenai definisi dan pengertian COBIT. Sebenarnya COBIT itu sebenarnya apa sih ?, langsung saja saya jelaskan mengenai COBIT dibawah ini.
COBIT (Control objective for information and related technology) adalah seperangkat pedoman umum untuk manajemen TI, yang dibuat oleh information system audit and control association (ISACA), dan IT governance institute (ITGI) pada tahun 1996.
COBIT memberi manajer, auditor, dan pengguna TI, serangkaian langkah terbaik untuk membantu mereka dalam memaksimalkan manfaat yang diperoleh melalui penggunaan TI yang sesuai dengan pengendalian dalam perusahaan. (Jogiyanto, 2011) Menurut (Sarno, 2009) , COBIT mendefinisikan tujuan bisnis terkait dengan aktivitas teknologi informasi yang umumnya ada di perusahaan.
Pada kerangka kerja COBIT hanya menjelaskan tujuan-tujuan bisnis yang berkaitan dengan proses teknologi informasi. COBIT akan membantu para manajer, auditor, maupun pengguna TI untuk mengetahui sejauh mana tingkat penerapan TI pada perusahaan, sehingga dapat membantu mereka dalam memaksimalkan manfaat dari penerapan TI pada perusahaan.